Wednesday, September 19, 2012

BAHAN MAKANAN “TERLARANG” bagi BAYI


Begitu bayi melewati masa ASI eksklusif, maka mereka wajib dikenalkan pada makanan pendamping ASI (MPASI). MPASI diberikan saat bayi berusia 8-9 bulan. Namun ada beberapa jenis bahan makanan yang wajib diwaspadai penggunaannya ketika diberikan kepada bayi sebagai MPASI. Bahan makanan tersebut dapat memicu allergen atau berbahaya bagi mereka.
Berikut list beberapa bahan makanan “terlarang” tersebut :

1.        MADU
Madu diperas langsung tanpa ada treatment tertentu untuk membunuh bakteri. Madu juga bisa menyebabkan botulism atau racun alami. Botulism merupakan keracunan makanan yang disebabkan oleh makanan yang terkontaminasi dg organism botullinum. Bayi di bawah 1 th system pencernaannya belum berkembang secara sempurna sehingga rentan mengalami botulism.

2.        JAGUNG
Jagung berserat tinggi.Jagung disinyalir juga merupakan salah satu allergen. Orang dewasa saja banyak yang tidak tahan makan nasi jagung, karena akan membuat perut kembung.

3.        COKLAT
Sebaiknya menunda diberikannya coklat karena coklat banyak mengandung lemak dan gula.Lebih baik diberikan pada anak setelah berusia 1 tahun.

4.        KACANG-KACANGAN
Tekstur kacang terlalu kasar. Gigi mereka belum matang untuk mengunyahnya. Selain itu bahan makanan ini merupakan salah 1 allergen.

5.        GANDUM
Gandum mengandung banyak gluten. Gluten bersifat kenyal sehingga sulit dicerna. Biasanya jarang makanan bayi yang menggunakan tepung terigu sebagai bahan utama karena mengandung gluten. Makanan mereka menggunakan tepung beras merah, beras putih dan kacanghijau.

6.        MAKANAN LAUT
Seafood seperti cumi-cumi dan udang wajib diwaspadai sebagai allergen. Cumi dan udang biasanya hidup di perairan dangkal. Polusi yang banyak terjadi di lautan juga terjadi di perairan dangkal. Dikhawatirkan makanan laut yang hidup di  permukaan air laut terpapar logam berat yang mencemari lautan.  Jika ingin memberi seafood,  lebih baik memilih ikan tuna, salmon, teri dll.

7.        BUAH BERASA EKSTREM
Buah yang rasanyaekstrematauberasaasamsepertijeruk lemon, strawberry, blueberry, cranberry, atauanggursebaiknyaditundadiberikanpadabayiygberusia di bawah 1 tahun.



sumber : Majalah Ibu dan Anak/ 2006

No comments:

Post a Comment